Banner

Senin, 03 November 2025

Polsek Serai Serumpun Gelar Sosialisasi Larangan Karhutla di Desa Tanjung Aur Seberang


 Polsek Serai Serumpun Gelar Sosialisasi Larangan Karhutla di Desa Tanjung Aur Seberang


Polsek Serai Serumpun terus berupaya mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah hukumnya. Pada Selasa, 4 November 2025, sekitar pukul 11.00 WIB, personel Bhabinkamtibmas Polsek Serai Serumpun melaksanakan kegiatan sosialisasi larangan Karhutla kepada masyarakat di Desa Tanjung Aur Seberang, Kecamatan Serai Serumpun.


Kegiatan ini dipimpin oleh Aipda Mulyadi bersama Bripka Supendi dan Bripka Hendi Chisworo. Dalam kesempatan tersebut, petugas menyampaikan imbauan secara langsung kepada warga agar tidak melakukan pembakaran hutan maupun lahan, baik untuk membuka kebun maupun alasan lainnya. Sosialisasi dilakukan dengan cara membentangkan spanduk berisi pesan larangan membakar hutan dan lahan sebagai bentuk edukasi kepada masyarakat.


Melalui kegiatan ini, personel Polsek Serai Serumpun juga menjelaskan ancaman sanksi hukum bagi pelaku pembakaran hutan dan lahan. Sesuai dengan Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, pelaku dapat diancam hukuman penjara hingga 15 tahun dan denda sebesar 15 miliar rupiah. Selain itu, Pasal 187 KUHP juga menegaskan bahwa pembakaran hutan secara sengaja dapat dikenakan pidana penjara maksimal 12 tahun.


Petugas turut mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam mencegah Karhutla dengan cara melaporkan kepada pihak berwajib apabila menemukan adanya titik api atau aktivitas mencurigakan yang berpotensi menyebabkan kebakaran. Dengan keterlibatan masyarakat, diharapkan upaya pencegahan dapat berjalan lebih efektif dan risiko kebakaran dapat diminimalisir.


Melalui kegiatan sosialisasi ini, Polsek Serai Serumpun berharap masyarakat semakin sadar akan bahaya serta dampak dari kebakaran hutan dan lahan, baik terhadap lingkungan maupun kesehatan. Kegiatan berjalan lancar dan mendapat sambutan positif dari warga yang berkomitmen untuk bersama-sama menjaga lingkungan agar tetap aman dan terbebas dari Karhutla.

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Latest News

Back to Top