Banner

Selasa, 05 November 2024

Polsek Serai Serumpun Dukung Ketahanan Pangan di Desa Sekutur Jaya Wujudkan Asta Cita Presiden





 Polsek Serai Serumpun Dukung Ketahanan Pangan di Desa Sekutur Jaya Wujudkan Asta Cita Presiden 


POLRES TEBO - Personil Polsek Serai Serumpun bersama warga Desa Sekutur Jaya, Kecamatan Serai Serumpun, melaksanakan kegiatan penanaman dan perawatan lahan produktif sebagai bagian dari program ketahanan pangan. Kegiatan ini berlangsung pada Senin (04/11) mulai pukul 10.00 WIB di lahan seluas sekitar 1 hektar di Desa Sekutur Jaya SP 2, Senin (04/11/2024).


Dalam kegiatan ini, Polsek Serai Serumpun berkolaborasi dengan warga untuk melakukan penanaman buah semangka. Program ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan lokal, memanfaatkan lahan produktif yang ada, serta mempererat kerja sama antara Polsek dan masyarakat setempat.


Kapolsek Serai Serumpun, IPDA Sarif Hidayatullah, S.E., menjelaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan koordinasi dengan instansi terkait guna memastikan keberhasilan program ketahanan pangan ini. “Kami berharap, dengan adanya program ini, masyarakat bisa lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan lokal sekaligus meningkatkan produktivitas lahan yang ada,” ujarnya.


Kegiatan ini merupakan langkah nyata dari Polsek Serai Serumpun untuk mendukung pemerintah dalam program ketahanan pangan dan pemberdayaan masyarakat, khususnya di wilayah Kecamatan Serai Serumpun.

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Latest News

Back to Top