Bhabinkamtibmas Polsek Sumay Sambangi Kantor Desa Semambu Silaturahmi dan Sosialisasi Pemilu Damai 2024
POLRES TEBO - Bhabinkamtibmas Polsek Sumay, Aipda Maskun Safwan, melaksanakan kegiatan sambang ke Kantor Desa Semambu kecamatan sumay kabupaten tebo. Kegiatan tersebut bertujuan untuk membangun kedekatan dan menjalin silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat setempat. Dalam kunjungannya, Aipda Maskun Safwan juga menyempatkan diri untuk memberikan sosialisasi tentang pentingnya pemilu damai yang akan diselenggarakan pada tahun 2024, Rabu(17/01/2024).
Dalam suasana akrab, Aipda Maskun Safwan berdialog dengan kepala desa dan perangkat desa lainnya di Kantor Desa Semambu. Ia menjelaskan peran masyarakat dalam menjaga ketertiban selama proses pemilu serta pentingnya partisipasi aktif dalam menyukseskan pesta demokrasi. Melalui interaksi ini, diharapkan tercipta pemahaman yang lebih baik di antara warga dan kepolisian, menjadikan pemilu berjalan lancar dan damai.
Sambang yang dilakukan di kantor desa tersebut menjadi sarana efektif bagi Bhabinkamtibmas untuk mendengarkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat setempat. Selain itu, kegiatan ini juga menguatkan ikatan antara kepolisian dan elemen-elemen penting di tingkat desa. Dengan cara ini, diharapkan tercipta hubungan yang harmonis antara masyarakat dan pihak kepolisian dalam rangka menciptakan keamanan selama proses pemilu.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Polsek Sumay Aipda Maskun Safwan mengatakan “komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Melalui kegiatan sambang ke Kantor Desa Semambu, kami berusaha membangun sinergi yang kuat dengan masyarakat, serta menyosialisasikan pentingnya pemilu damai demi mewujudkan proses demokrasi yang berkualitas dan aman."
Tidak ada komentar:
Write comment