Banner

Rabu, 24 Desember 2025

Kapolres Tebo Bersama Forkompimda Kabupaten Tebo Lakukan Monitoring ke Posyan Tebo Tengah

 Kapolres Tebo Bersama Forkompimda Kabupaten Tebo Lakukan Monitoring ke Posyan Tebo Tengah



POLRES TEBO – Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Kabupaten Tebo melaksanakan kunjungan monitoring ke Pos Pelayanan (Posyan) Tebo Tengah pada Rabu, 24 Desember 2025, sekitar pukul 16.30 WIB. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bupati Tebo Agus Rubiyanto, S.E., M.M., sebagai bentuk perhatian dan dukungan kepada personel yang bertugas dalam pengamanan Operasi Lilin 2025.


Dalam kunjungan tersebut, Bupati Tebo didampingi Kapolres Tebo AKBP Triyanto, S.I.K., S.H., M.H., unsur Forkompimda Kabupaten Tebo, Pejabat Utama (PJU) Polres Tebo, Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tebo, serta para Kasi Kejaksaan Negeri Tebo.


Rombongan Forkompimda disambut langsung oleh Kapolsek Tebo Tengah AKP Robinson Manullang, S.H., bersama Camat Tebo Tengah Masyuri, S.ST., Lurah Tebing Tinggi Nasrun, serta personel Posyan Tebo Tengah.


Kunjungan monitoring ini bertujuan untuk memberikan dukungan moril dan semangat kepada personel Pos Pelayanan Tebo Tengah yang tengah melaksanakan tugas pengamanan, khususnya dalam rangka pelayanan kepada masyarakat menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru.


Dalam kesempatan tersebut, Forkompimda Kabupaten Tebo juga menyerahkan bantuan kepada personel Posyan Tebo Tengah sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan pengabdian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.


Kegiatan kunjungan monitoring berakhir sekitar pukul 17.00 WIB. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar.

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Latest News

Back to Top