Banner

Rabu, 01 Oktober 2025

Polsek Rimbo Ulu Bersama Stakeholder Gelar Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV di Desa Suka Maju

 Polsek Rimbo Ulu Bersama Stakeholder Gelar Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV di Desa Suka Maju



Polres Tebo – Dalam rangka mendukung program Swasembada Pangan Tahun 2025 sekaligus mendukung Program Makan Bergizi Gratis, Polsek Rimbo Ulu bersama perangkat desa dan masyarakat melaksanakan kegiatan penanaman jagung serentak Kuartal IV di lahan desa yang berlokasi di Jalan Selamat, Desa Suka Maju, Kecamatan Rimbo Ulu, Rabu (1/10/2025).


Penanaman jagung dengan metode monokultur ini dilakukan di lahan masyarakat seluas 1 hektar dengan 1 titik tanam. Petani yang mengelola lahan tersebut adalah Nur Afriyanto.


Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kapolsek Rimbo Ulu AKP Abdul Jalil Sidabutar, S.E., didampingi Kanit Provost Aiptu Marfin, KA SPKT Aipda Ricardo, Bhabinkamtibmas Desa Suka Maju Bripka Roy Situmorang, Kanit Patroli Bripka Nurrochim, serta sejumlah stakeholder terkait seperti BPP Kecamatan Rimbo Ulu Bapak Firdaus, Kepala Desa Suka Jaya Hari Anggoro, Ketua Bumdes Desa Suka Maju Andi, dan petani setempat.


Kapolsek Rimbo Ulu dalam kegiatan tersebut menyampaikan bahwa penanaman jagung serentak ini tidak hanya sebatas kegiatan pertanian, namun juga menjadi langkah nyata dalam menjaga ketahanan pangan. “Kedaulatan pangan dan ketahanan pangan harus menjadi konsentrasi kita bersama. Mari berkolaborasi untuk mewujudkan ketahanan pangan yang merata di seluruh Indonesia,” ujarnya.


Rangkaian kegiatan dimulai sekitar pukul 09.00 WIB dan puncak penanaman dilakukan pukul 10.40 WIB. Kegiatan berakhir pukul 11.00 WIB dengan situasi aman, tertib, dan lancar.

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Latest News

Back to Top